Bandwidth merupakan jarak antara frekuensi yang paling rendah sampai
dengan frekuensi yang paling tinggi yang diperlukan. Sering disebut juga
sebagai lebar cakupan antara frekuensi ter-rendah hingga ter-tinggi
yang kita ubah. Bandwidth sering diberi kode ‘Q’. dan muncul di
Equalizer. Untuk lebih mudahnya, lihat gambar ini
Besarnya
bandwidth diukur dari -3dB di bawah frekuensi kerja hingga -3dB di atas
frekuensi kerja. Jika fo dinaikkan atau diturunkan 10dB, maka daerah
frekuensi yang dipengaruhi dianggap dari frekuensi di bawah f0 (disebut
f1) dan di atas f0 (disebut f2) yang dinaikkan atau diturunkan 7dB.
Sehingga bandwidth dihitung dengan f2 – f1.
Untuk menentukan besar
atau kecilnya range frekuensi (bandwidth) kemudian dinamakan parameter
quality atau kualitas (Q). Parameter Q dihitung dengan f0/(f2-f1). Jadi
jika bandwidth-nya semakin lebar maka nilai parameter Q akan kecil dan
sebaliknya jika bandwidth sempit maka nilai parameter Q akan besar.
Sehingga besar kecilnya Q yang telah di atur dalam mixer maupun
peralatan sound lainnya akan sangat berpengaruh terhadap perubahan lebar
sempitnya (bandwidth) frekuensi yang akan kita atur
Tidak ada komentar:
Posting Komentar